SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA

Rabu, 06 November 2013

KITA JUGA BISA !

Ok, kali ini saya akan sedikit bercerita tentang pengalaman saya dan rekan-rekan saya. dan semoga apa yang saya tulis bisa bermanfaat buat kalian semua, yaudah langsung ajah ya.....




LIVE in MOTION  Photograph &  YOUNGS Creation Photograph


YOUNGS CREATION PHOTOGRAPH (YCP) adalah sekelompok pemuda  penyuka photography dari siswa/siswi SMK muhammadiyah- Cikampek yang digawangi oleh Aldi Putrancha, Arba’atun Ova Rosdiana, Ary Risnajar Soekarno, Dini Nuraeni, Dika Maulana Agusta, Diki Fauzi, dan Jaka Rusyana.
Sejak awal debut YOUNGS CREATION PHOTOGRAPH langsung mendapatkan  apresiasi  dari  berbagai  kalangan. Meskipun menggunakan camera Handphone dan Digital kami yakin karya kami tidak kalah dengan jepretan camera DSLR, Hunting photo perdana kami berlangsung di area PT. Pupuk Kujang pada bulan lalu. Dan hasilnya kami share dimedia social. Bersyukurnya kami atas respon dari berbagai kalangan, mulai dari guru-guru, teman-teman, maupun keluarga kami. Bahkan hasil karya kami telah mendapat apreasiasi oleh seorang guru disekolah kami yang juga berprofesi sebagai wartawan di salah satu media cetak yang ada dikarawang, sehingga hasil karya kami telah muncul dikoran Radar Karawang Edisi 23 Juni 2013. Tetapi kami tidak langsung merasa puas dengan prestasi yang telah kami capai. Kami akan selalu berusaha agar lebih baik lagi dan terus mengasah bakat kami didunia photography. Kami akan terus berkarya hingga apa yang di cita-citakan kami tercapai. Kami berkolaborasi satu sama lain dengan keahliannya masing-masing seperti contoh Cameramen, Model, dan Editor sehingga menghasilkan persatu paduan yang dinamis dan melahirkan karya-karya yang tidak biasa.

Baru-baru ini kami menggaet kelompok photografer asal garut yang bernama LIVE IN MOTION untuk mengarahi bagaimanacaranya agar menjadi photographer professional dan juga handal dengan mengadakan seminar dan bimbingan yang bertema “Scarves Beauty Secret” yang belokasi di Pendopo Purwakarta.
“Kita menghadiri seminar tesebut, kita jadi tahu bagaimana cara mengoperasikan camera DSLR, menentukan Engle model dan mengedit menggunakan Editor Photoshop CS5” Ungkap Diki
“Kami bersyukur mengikuti seminar ini, meskipun masih awam setidaknya kami sudah mendapatkan sedikit ilmu yang dapat kami terapkan dalam berkarya didunia photography” tambah Jaka
Dika juga menambahkan “ kita harus terus  belajar lebih giat dan lebih baik lagi dalam dunia photography agar dapat menghasilkan suatu karya yang lebih baik lagi”
            Didalam YOUNGS CREATION PHOTOGRAPH dengan keahlian masing-masing sepeti contoh Ary dan Aldi yang mahir dalam mendesign atau mengedit
“sebenarnya susah-susah gampang dalam editing tapi kalau dikerjakan dari hati akan menghasilkan hasil edit yang memuaskan” ungkap ary
“ dalam seminar kemarin kami bersyukur khususnya dalam editing kami jadi tambah tau mengedit sebuah photo agar hasilnya lebih bagus” tambah aldi
“ Seminar kali ini saya tidak ikut dikarnakan sesuatu hal, menyesal sih pastinya tapi masih bisa merasa puas karena teman-teman youngs creation mendapatkan ilmu berharga yang bisa dishare bareng-bareng nantinya” tambah dini
“ dalam seminar kali ini saya mendapatkan pengalaman dan pembelajaran berharga khususnya didunia yang telah saya geluti selama ini yaitu modeling” tambah arba.
Dalam berkarya di YOUNGS CREATION PHOTOGRAPH yang cukup menyita waktu ketika hunting yaitu satu hari penuh demi mendapatkan hasil luar biasa. Kami harus pintar-pintar membagi waktu antara belajar, sekolah, Eskul dan photography.
Meskipun kami mempunyai kesibukan masing-masing diluar itu tapi kami tetep berusaha  meluangkan waktu untuk young creation photograph baik dalam hunting, maupun editing.
Tetapi kami juga tidak menutup diri untuk teman-teman yang ingin bergabung dengan kelompok photography kami. Kami juga ingin berbagi ilmu meskipun kami juga masih dalam tahap belajar. Kami membuka lebar-lebar kesempatan kepada teman-teman untuk berpengalaman dan berkarya bersama.
Kami adalah pemuda yang akan terus belajar dan terus berkarya didunia photography dan tidak cepat merasa puas dengan apa yang telah kami dapatkan dan menerima kritik dan saran yang membangun demi kemajuan karya – karya kami.

Bagi kalian yang berminat atau pengen beraksi didepan kamera bersama teman, sahabat, keluarga bahkan sama pacar sekali pun kalian tinggal Hubungin kita ajah :) dijamin bakalan nyesel kalau ga difoto sama kita deh :) dan jika ingin liat_liat hasil jepretan kita silahkan sihat di facebook saya, ini emailnya JakaRusyana@Yahoo.com dan buat kalian yang ingin difotret/foto bisa hubungin saya baik via Facebook/Twitter/maupun No. saya yang tertera di Bio Twitter !!! terima kasih :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar